Jalan Tol Indonesia jadi yang Terpanjang se-Asia Tenggara, Wow Banget!

Jalan Tol Indonesia jadi yang Terpanjang se-Asia Tenggara, Wow Banget!

Jalan tol di Indonesia terpanjang di Asia tenggara | Sumber: Unsplash (Novita Ramadhani)

Sebagaimana yang kita ketahui, Indonesia terus melakukan pembangunan jaringan jalan tol untuk memudahkan perjalanan dan infrastruktur transportasi. Tak hanya di Pulau Jawa sebagai sentral pembangunan negara kita, tetapi beberapa wilayah di pulau lain juga telah tersedia jalan tol dan akan terus diupayakan untuk pembangunan lainnya.

Di Indonesia sendiri, total panjang jalan tol yang sudah ada yakni 2.760 kilometer (km) sampai dengan Agustus 2023 ini dan tersebar di Pulau Jawa, Sumatera, Bali, Kalimantan, hingga Sulawesi.

Namun, SohIB apakah kamu sudah tahu faktanya bahwa selain panjang, jalan tol Indonesia juga menjadi jalan tol terpanjang di Asia Tenggara?

5 Jalan Tol Terpanjang di Asia Tenggara

Dilansir dari Indonesia Baik, di bawah Indonesia, Malaysia menempati posisi kedua dengan total panjang jalan tol 2.001 kilometer. Lalu disusul dengan Vietnam yang mempunyai jalan tol sepanjang 1.850 kilometer, Filipina 626 kilometer, dan Myanmar 586,7 kilometer.

Selain lima negara di atas, sebetulnya negara lain juga punya jalan tol kok, SohIB. Hanya saja, total panjangnya tidak sepanjang itu karena negara mereka juga relatif ‘kecil’, seperti Kamboja 190,6 km, Singapura 163 km, dan Brunei Darussalam 134 km.

10 Negara Terkaya di Dunia, Ada Indonesia Nggak Ya?

5 Jalan Tol Terpanjang di Indonesia

Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Kementerian PUPR menyatakan bahwa total panjang jalan tol yang sudah dibangun di Indonesia adalah 2.760 kilometer di Pulau Jawa, Sumatra, Kalimantan, Sulawesi, dan bali.

Adapun jalan tol yang paling panjang yang dimiliki oleh negara kita adalah:

Tol Terbanggi Besar-Kayu Agung (189 km)

Beroperasi mulai November 2019, jalan tol yang memenangkan rekor MURI sebagai tol tercepat di Indonesia tersebut membentang dari Lampung, pematang Panggang, sampai dengan Kayu Agung, Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), Sumatra selatan.

Tol Bakauheni-Terbanggi Besar (140 km)

Masih di Sumatra, tol ini melintasi Bakauheni, Lampung Tengah, sampai dengan Terbanggi Besar di provinsi yang sama. Tol tersebut sudah beroperasi sejak Maret 2019 silam.

Tol Pekanbaru-Dumai (131 km)

Jalan tol yang satu ini masuk sebagai jalan Tol Trans Sumatra dan ramai digunakan karena menghubungkan beberapa titik ekonomi besar di Riau. Yang lebih unik, setidaknya ada 6 lintasan khusus yang dibangun untuk gajah dan hewan lain berkeliaran di suaka margasatwa. Wah, seru banget, dong?

Tol Cikampek-Palimanan (116 km)

Tadinya nih SohIB, Tol Cipali menjadi yang terpanjang di negara kita, sebelum akhirnya digantikan oleh Tol Trans Sumatra. Ia mempunyai 10 gerbang masuk, termasuk Kabupaten Purwakarta, Kabupaten Subang, hingga Kabupaten Cirebon.

Tol Balikpapan-Samarinda (99 km)

Dari Sumatra dan Jawa, kita beralih ke Kalimantan yang juga mempunyai jalan tol terpanjangnya sejak tahun 2020.

Tol Balikpapan-Samarinda punya 4 gerbal tol masuk-keluar, yakni Gerbang Tol Manggar, Gerbang Tol Karang Joang, Gerbang Tol Samboja dan Gerbang Tol Palaran.

Alasan AI Tidak Akan Bisa Menggantikan Peran Manusia

Tipe Rest Area di Jalan Tol Indonesia

Keberadaan rest area di beberapa ruas jalan tol di Indonesia adalah penting untuk pengguna tol yang ingin beristirahat sejenak. Bahkan, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) terus mengoptimalkan kualitas pelayanan rest area agar sesuai dengan standar kenyamanan dan keselamatan.

SohIB, kamu tahu tidak jika ternyata rest area terbagi dalam 3 tipe, yakni A,B, dan C sesuai dengan kelengkapan fasilitas di dalamnya.

Berdasarkan Peraturan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) No.10/PRT/M/2018 tentang Tempat Istirahat dan Pelayanan Jalan Tol, Pasal 8 tentang Lokasi TIP, setiap rest area memiliki jarak lokasi dengan ketentuan di bawah ini:

TIP Tipe A:

Disediakan minimal 1 Rest Area setiap 50 Km untuk setiap jurusan.

Rest Area Tipe A berjarak minimal 20 Km dengan Rest Area Tipe A berikutnya.

Rest Area Tipe A berjarak minimal 10 Km dengan Rest Area Tipe B.

Fasilitas yang disediakan: ATM, toilet, SPBU, klinik, minimarket, mushola, bengkel, parkir, taman, dan restoran.

TIP Tipe B:

Rest Area Tipe B berada di Jalan Tol antar kota yang memiliki panjang jalan tol lebih dari 30 Km.

Rest Area Tipe B berjarak minimal 10 Km dengan Rest Area Tipe B berikutnya.

Fasilitas yang disediakan: ATM, toilet, minimarket, restoran, mushola, parkir, dan taman.

TIP Tipe C:

Rest Area Tipe C berjarak 2 Km dengan Rest Area Tipe A, Tipe B serta sesama Tipe C.

Rest Area Tipe C hanya dioperasikan pada masa libur panjang, periode Lebaran/Natal dan Tahun Baru.

Fasilitas yang disediakan: Toilet, kios, mushola, dan parkir.

Berapa Tarif LRT Jabodebek? Cek di Sini!

Jangan lupa untuk terus ikuti artikel-artikel seru lainnya hanya di sohib.indonesiabaik.id, ya! Banyak lo, informasi menarik nan lengkap yang harus banget kamu baca.

Nggak hanya itu aja! Jika kamu memiliki passion di bidang kepenulisan dan ingin senantiasa berkembang, join jadi kontributor SohIB dan dapatkan banyak benefit-nya!

Oiya, SohIB.id juga punya komunitas keren yang selalu aktif memberikan berbagai pelatihan, webinar, diskusi, dan bagi-bagi merchandise cantik, lo! Semuanya gratis! Skuy, langsung gabung aja di sini! Salam Sobat Hebat Indonesia Baik(AJ)

#Makin Tahu Indonesia

 

 

Sumber:

https://otoklix.com/blog/jalan-tol-terpanjang-di-indonesia/#:~:text=Sejak%20pertama%20kali%20diresmikan%20dan,jalan%20tol%20terpanjang%20di%20Indonesia.