7 Tips Mahir Berbicara di Depan Umum, Anti Kaku dan Grogi

7 Tips Mahir Berbicara di Depan Umum, Anti Kaku dan Grogi

Berbicara di Depan Umum Memerlukan Persiapan yang Matang | Sumber: Pexels (祝 鹤槐)

#SobatHebatIndonesiaBaik #JadiKontributorJadiInspirator #BerbagiMenginspirasi 

Pernah gak, SohIB merasa grogi, terbata-bata, serta gemetaran ketika berbicara di depan umum? Tampil di hadapan khalayak memang memerlukan persiapan yang matang. Semua mata dan pendengaran orang yang hadir tertuju kepada kita. Maka dari itu, jika terdapat kesalahan, pastinya akan membuat kita menjadi malu semalu-malunya.

Berbicara di depan umum dapat berupa melakukan presentasi di kelas, pidato, atau bahkan memberikan kultum di masjid. Selain membutuhkan mental yang besar, public speaking juga memerlukan persiapan yang matang. Hal tersebut dilakukan agar apa yang ingin disampaikan dapat dipahami oleh audiens dengan baik.

Tips Berbicara di Depan Umum

Untuk dapat berbicara di depan umum dengan baik dan tidak grogi, berikut beberapa tips yang dapat SohIB dilakukan. Cek bersama-sama, yuk!

1. Persiapkan Materi dengan Baik

Ilustrasi menyusun materi | Sumber: Freepik {wayhomestudio)

Sebelum melakukan public speaking, pastikan SohIB memahami dengan baik materi yang akan disampaikan. Kenali juga pendengar di tempat nanti kamu akan tampil, agar topik pembahasan sesuai dengan apa yang dibutuhkan oleh mereka. Buatlah daftar poin-poin utama dan berikan contoh yang relevan untuk membantu khalayak dalam menangkap dan memahami materi yang kamu sampaikan.

2. Buat Struktur Materi yang Jelas dan Mudah Dipahami

Menyusun strukrur materi agar mudah dipahami oleh pendengar | Sumber: Freepik (master1305)

Usahakan untuk mengatur isi materi dengan runtut dan mudah dipahami oleh pendengar. Fokus pada tema dan tidak melebar kemana-mana. Semakin banyak tema yang dikumpulkan pada satu kesempatan, semakin sulit pendengar untuk menangkap kesimpulan dari materi  yang disampaikan.

3. Gunakan Bahasa yang Mudah Dipahami Oleh Pendengar

Gunakan bahasa atau kosa kata yang mudah dipahami pendengar | Sumber: Freepik (freepik)

Hindari menggunakan bahasa yang terlalu teknis atau sulit dipahami oleh pendengar. Hal ini agar pesan yang ingin disampaikan dapat diterima dengan baik. Tujuan dari kamu tampil di depan umum adalah memberi pemahaman kepada pendengar mengenai materi yang kamu sampaikan.

4. Jangan Terlalu Kaku

Terlalu kaku dapat menjukkan kamu sedang grogi | Sumber: Freepik (benzoix)

Gaya berbicara terlalu monoton akan membuat pendengar bosan dengan cara penyampaian kita. Gunakan teknik komunikasi yang baik, antara lain seperti berbicara dengan jelas, mengatur volume suara yang tepat, memperhatikan kontak mata, dan lakukan gesture atau gerakan tubuh yang sesuai.

Selain itu, gunakan bahasa tubuh. Bahasa tubuh dapat membantu SohIB terlihat lebih percaya diri. Berdiri tegak, jangan menyilangkan tangan atau kaki, dan lihat orang di mata. Ini akan membantu SohIB tampak lebih percaya diri dan dapat membantu SohIB merasa lebih percaya diri dalam menyampaikan materi.

5. Berlatih Terlebih Dahulu 

Berlatih di depan cermin dapat meningkatkan kemampuan berbicaramu | Sumber: Freepik (drobotdean)

Sebelum tampil di hadapan banyak orang, cobalah untuk berlatih terlebih dahulu. Layaknya pisau yang tajam akibat sering diasah, kemampuan berbicara di depan umum akan menjadi lebih baik jika banyak dilatih. Dengan mempraktikkan terlebih dahulu, hal tersebut dapat membantu memperbaiki kekurangan dan meningkatkan kualitas dalam berbicara.

SohIB dapat mencoba tampil di hadapan cermin atau dengan merekam diri SohIB ketika berlatih. Kamu harus menonton kembali rekaman latihan untuk melihat bagian mana yang belum terlalu dikuasai serta bagian mana yang harus ditingkatkan dalam penampilan.

6. Perhatikan Pakaian yang Akan Digunakan

Pakaian yang nyaman membuatmu percaya diri | Sumber: Freepik (freepik)

Dikutip dari greatmind.id, cara berpakaian dapat memberikan energi pada diri sendiri. Saat menggunakan pakaian yang bagus dan nyaman dapat meningkatkan kepercayaan diri ketika mengerjakan sesuatu atau berhadapan dengan orang lain.

7. Percaya dengan Diri Sendiri

Ilustrasi percaya diri | Sumber: Freepik (stockking)

Hal terakhir yang harus dilakukan saat akan public speaking adalah yakin. Ingatlah bahwa kamu memiliki keahlian dan pengetahuan tentang topik tersebut. Kamu telah banyak berlatih untuk sampai berhadapan dengan banyak pendengar. 

Itulah tujuh tips saat tampil berbicara di depan umum. Semoga Bermanfaat ya, SohIB!