Pilates sebagai Alternatif Workout bagi Kaum Hectic

Pilates sebagai Alternatif Workout bagi Kaum Hectic

Pilates © unsplash.com

Tren olahraga dari waktu ke waktu makin bervariasi dan selalu disesuaikan dengan tipikal pekerja yang tidak mempunyai waktu luang untuk berolahraga bahkan berlibur. Sebenarnya ada tipe olahraga yang masih bisa dilakukan di sela-sela kesibukan.

Pilates sebagai olahraga berintensitas rendah yang tidak memakan tempat, tidak memerlukan alat, dan bisa dilakukan dalam waktu minimal 15 menit cocok bagi karyawan tanpa waktu luang.

Uniknya, nama akhiran atau nama titel keluarga si penemu digunakan untuk menamai jenis olahraga ini, yaitu ‘Pilates’. Pilates diperkenalkan oleh seorang pemain sirkus asal Jerman bernama Joseph Pilates bersama istrinya, Clara Pilates.

Singkatnya, Joseph mengembangkan metode pilates sementara Clara sebagai guru untuk mempraktikkan pilates kepada warga New York dengan membuka Body Conditioning Gym sejak tahun 1920 di tengah kota New York.

Studio pilates yang dimiliki Joseph menyediakan beberapa peralatan untuk merehabilitasi orang dengan cedera yang sejatinya sebagai tujuan awal dari pilates. Seiring berkembangnya variasi gerakan dan modifikasi peralatan, pilates akhirnya diakui sebagai olahraga low-impact.

melatih kekuatan dengan pilates © unsplash.com

Pilates berprinsip pada kekuatan otot fisik, mengontrol nafas, dan fokus seluruh anggota tubuh. Pilates juga melatih keseimbangan dari beberapa gerakan kaki maupun tangan, mengurangi cedera otot dari gerakan tarikan tangan, memperkuat tubuh dari gerakan punggung, dan melenturkan tubuh dari olah gerakan modifikasi pada bagian perut.

Melakukan pilates selama 3-5 kali dalam seminggu pada durasi 45 menit hingga 1 jam atau harian selama 30 menit secara rutin dan konsisten mampu memperbaiki postur tubuh, membentuk otot, mengencangkan badan, serta membantu mengurangi berat badan.

Peralatan Pilates © unsplash.com

Dilansir hellosehat.com, pemula yang ingin melakukan olahraga pilates perlu mempersiapkan beberapa perlengkapan berupa:

  1. Matras pilates, dengan bahan TPE (Termoplastik elastomer) lebih disarankan agar terhindar dari iritasi gatal setebal 0,4 mm hingga 1 cm.
  2. Handuk kecil, untuk menyeka keringat di sela-sela olahraga.
  3. Air minum, pada kemasan botol maupun tumbler untuk memudahkan pemulihan cairan pada tubuh.
  4. Pakaian olahraga elastis dan cukup ruang udara, pemilihan legging yang elastis mempermudah fleksibilitas saat melakukan pilates dan atasan dengan ruang udara yang cukup dapat menghindari ruam merah akibat kuman pada keringat.

Rekomendasi Studio Pilates yang Bisa Dikunjungi

Jika tertarik mengikuti sesi kelas pilates dengan didampingi pelatih bersertifikat maupun bersama teman agar lebih seru, cobalah mengikuti kelas pilates di studio yang telah tersebar pada beberapa kota besar di Indonesia sebagai berikut:

1. The Body Lite Indonesia

Studio pilates yang berkembang di kota Medan, Tegal, dan Bali ini menyediakan peralatan pilates dan mengadakan kelas pound yang diadakan serentak. Instruktur profesional yang dimiliki juga mengajarkan yoga, capoeira, taichi, dan zumba.

2. Breathe Studio Jakarta

Berlokasi di Jakarta Selatan, studio ini menawarkan sejumlah kelas yang bisa diikuti dengan pelatih profesional, seperti pilates, yoga, dan barre secara privat maupun grup. Studio ini juga menghadirkan kelas outdoor bagi orang yang bosan berolahraga di dalam ruangan.

3. Java Yoga Pilates Centre

Studio pilates di Kota Pahlawan, Surabaya telah berdiri sejak tahun 2007 dengan pelatih bersertifikat internasional. Setiap kelasnya mempunyai peralatan pilates maupun yoga yang memadai dan tentu saja aman bagi pemula.

4. Body Connection Pilates

Studio pilates dengan instruktur profesional akan membantu memperbaiki masalah tubuh remaja jompo yang berlokasi di Kemang, Kelapa Sawit, Kelapa Gading Boulevard, hingga Pluit Jakarta.

Olahraga Pilates via Online Juga Bisa, kok!

Pilates sebagai tren olahraga yang digandrungi kaum super sibuk memperoleh respons positif karena mempunyai gerakan simple yang diupload berkala pada platform YouTube dan Instagram oleh para instruktur pilates bersertifikat. Berikut rekomendasi youtuber maupun influencer yang membagikan beberapa video pilates.

1. Isa Welly

Seorang terapis gizi terdaftar dan pelatih profesional asal London, Inggris membagikan video pilates pada platform YouTube dan berbagai tips kesehatan di Instagram.

2. The Girl With The Pilates Mat

Dengan nama Rachel, sebagai instruktur pilates bersertifikat asal Britania Raya mengawali video pada youtube untuk berbagi gerakan pilates yang mudah dipraktikkan di rumah.

3. Madeleine Abeid

Influencer pilates asal Massachusetts, Amerika Selatan membagikan beberapa video pilates untuk durasi singkat sekitar 10 hingga 15 menit dan ada juga durasi panjang sekitar 20 hingga 30 menit yang dapat dipraktikkan di rumah.

Tertarik mencoba pilates sebagai alternatif olahraga di sela-sela kesibukan? Paling penting dilakukan adalah stretching atau pemanasan dalam mengurangi cedera dan tegang otot. Selamat mencoba dan salam sehat!

 

Referensi:

  • https://www.pilatesfoundation.com/pilates/the-history-of-pilates/
  • https://hellosehat.com/kebugaran/kelenturan/berbagai-persiapan-pilates-pemula/