Suka Mengalami Monday Blues? Ini Cara Mengatasinya!

Suka Mengalami Monday Blues? Ini Cara Mengatasinya!

Monday Blues syndrom bisa menyerang siapa saja | Sumber: Unsplash (Matthew Henry)

“Duh, udah hari Senin aja! Jadi mager ngapa-ngapain!”

“Besok masuk kerja serasa disuruh masuk gua yang serem!”

Hayoo, siapa yang setiap hari Senin sering banget ngerasa kayak gini? Gejala cemas, sedih, kesal, lelah, serba negatif, dan malas menjelang hari kerja produktif ini biasanya dialami mereka yang memang memiliki rutinitas pada weekday seperti bekerja, sekolah, dan ibu rumah tangga. Tahukah SohIB, sindrom yang satu ini punya nama lo, yakni Monday Blues Syndrome! Wah, istilah apa itu? Kita bahas bersama-sama, yuk!

Definisi Monday Blues

Sebutan ini merujuk pada situasi seseorang yang merasa kurang bersemangat, lelah, stres, dan cemas saat menjelang hari Senin. Meskipun penyebabnya belum bisa dipastikan, akan tetapi, diduga hal tersebut berkaitan erat dengan ketidaksiapan mental untuk melakukan kegiatan kembali.

Btw, sindrom ini tidak boleh diabaikan, ya! Pada beberapa orang, Monday Blues memengaruhi suasana hati seperti merasa kacau, tidak bisa menyelesaikan pekerjaan dengan maksimal, sulit berkonsentrasi, hingga yang paling parah, yaitu psikosomatis.

Nah, untuk mengatasinya, SohIB bisa menyimak saran-saran berikut ini!

Baca juga: Awas! Kenali Tanda-tanda Burnout Dalam Kerja

1. Cari Tahu Masalah Utamanya

https://unsplash.com/photos/aYPtEknQmXE Photo by Markus Winkler on Unsplash
Cari tahu masalahnya agar dapat menentukan solusinya | Sumber: Unsplash (Markus Winkler)

Sesekali merasa malas di hari Senin memang wajar, tetapi bila hal ini terus berlanjut setiap minggu dan mulai mengganggu aspek kesehatan dan sosial, SohIB harus cari tahu alasannya. Diskusikan masalahmu pada orang-orang yang bisa kamu percayai, siapa tahu ada solusi yang diberikan.

Apabila kurang nyaman melakukan curhat, refleksikan diri sendiri. Tanyakan pada dirimu dengan beberapa pertanyaan seperti perasaan apa yang paling menonjol saat menjelang Senin tiba. Tanyakan siapa yang memiliki andil terbesar atas masalah tersebut, daftar solusi, hingga menuliskan kata-kata motivasi yang bisa menenangkan.

Setiap pertanyaan selalu memiliki jawaban, setiap masalah memiliki jalan keluar, so, selamat mencoba!

2. Me Time Itu Penting!

Beberapa pakar menyatakan bahwa meluangkan waktu untuk diri sendiri amatlah penting untuk dilakukan. Selain menyehatkan pikiran, tentu saja ini adalah kegiatan yang menyenangkan. Buatlah list aktivitas untuk kita kerjakan di akhir pekan, seperti memasak, membaca buku, menonton film, bertemu sahabat, hingga sekadar berdiam di kasur sekalipun.

3. Persiapkan Diri Untuk Hari Senin

https://unsplash.com/photos/6K4xvAMzF7Q Photo by Alisa Anton on Unsplash
Me time membantu kita lebih relaks dalam menghadapi masalah | Sumber: Unsplash (Alisa Anton)

Hari Senin yang terasa bagaikan medan perang harus kita persiapkan dengan baik. Bagaimana caranya? Berikan waktu extra di hari Senin dengan bangun lebih pagi dan melakukan meditasi ringan. Kenakan pakaian kesukaan untuk membangkitkan mood dan sarapan yang cukup. Oiya, semprotkan sedikit parfum di tubuh dan pakaianmu! Wewangian tertentu dipercaya dapat membantu mengatasi stres dan membuat pikiran lebih rileks.

Satu hal lagi, ‘pindahkan’ hari Seninmu ke hari Jumat! Apa maksudnya? Biasanya, banyak orang yang menunda pekerjaan untuk dikerjakan di sela-sela weekend. Padahal, tubuh membutuhkan waktu istirahat yang cukup setelah penat 5 hari bekerja. Bila kita tidak disiplin, bisa jadi tugas tersebut menumpuk untuk diselesaikan hingga hari Senin tiba.

Baca juga: 5 Instrumen Investasi untuk Pemula, Pilih yang Mana?

4. Bekerja Saat Weekend? Batasi Waktu!

Tidak semua orang yang bekerja di akhir pekan bisa disebut sebagai orang yang suka menunda-nunda tugas! Beberapa mungkin tidak memiliki pilihan selain membawa pekerjaan ke rumah untuk diselesaikan di tengah istirahat. Hal yang bisa kita lakukan adalah mengurangi beban kerja yang dibawa agar tidak terlalu banyak dengan menyelesaikannya sebelum weekend tiba.

Ingat, bersakit-sakit dahulu, bersenang-senang ke tepian. Jadikan weekend tanpa gangguan adalah self-reward.  

5. Motivasi Diri

https://unsplash.com/photos/g9KFpAfQ5bc Photo by Annie Spratt on Unsplash
Carilah lingkungan yang bisa membuat kamu termotivasi lebih baik dalam menghadapi hari baru | Sumber: Unsplash (Annie Spratt)

Masalah Monday Blues Syndrome memang belum diketahui penyebabnya, tetapi yang jelas, bukan hari Seninnya yang dipersalahkan. Nah, mulai saat ini, tanamkan dalam hati bahwa Senin bukanlah momok berat bagi kita, melainkan sama dengan hari-hari lainnya. Kita beraktivitas, makan, dan masih bisa beristirahat dengan nyaman.

Monday Blues bisa kita atasi secara mandiri, kok, SohIB! Dengan melakukan tips-tips di atas secara konsisten, ketakutan pada hari Senin akan berkurang, bahkan menghilang. Akan tetapi, bila kamu merasa tidak banyak perubahan dan cukup mengganggu keseharian, mungkin sudah saatnya SohIB mempertimbangkan untuk pergi ke dokter, psikolog, atau ahlinya, ya!

Baca juga: Bahaya Self-Diagnosis, Jangan Lakukan!

Jangan lupa untuk terus ikuti artikel-artikel seru lainnya hanya di sohib.indonesiabaik.id, ya! Banyak lo, informasi menarik nan lengkap yang harus banget kamu baca. Nggak hanya itu aja! Jika kamu memiliki passion di bidang kepenulisan dan ingin senantiasa berkembang, join jadi kontributor SohIB dan dapatkan banyak benefit-nya!

Oiya, SohIB.id juga punya komunitas keren yang selalu aktif memberikan berbagai pelatihan, webinar, diskusi, dan bagi-bagi merchandise cantik, lo! Skuy, langsung gabung aja di sini! So, sampai berjumpa lagi dan salam Sobat Baik Indonesia Hebat! (AJ)