Explore Taman Nasional Betung Kerihun, Destinasi Tersembunyi di Tapal Perbatasan!

Explore Taman Nasional Betung Kerihun, Destinasi Tersembunyi di Tapal Perbatasan!

Taman Nasional Betung Kerihun | Sumber: rimbakita.com

#SobatHebatIndonesiaBaik #JadiKontributorJadiInspirator #BerbagiMenginspirasi 

Hai, SohIB! Jika kita membicarakan destinasi wisata alam, pasti yang terlintas di pikiran adalah pantai yang indah atau gunung yang menantang, kan? Namun, pernah nggak, sih, kita mencoba datang ke taman nasional? Nah, kali ini salah satu destinasi wisata yang nggak kalah keren dan patut kamu jadikan bucket list adalah Taman Nasional Betung Kerihun! Trust me, ini bakal jadi pengalaman seru yang nggak boleh SohIB lewatkan!

Di antara 56 taman nasional yang Indonesia punya, Taman Nasional Betung Kerihun adalah salah satunya yang terletak di perbatasan antara Indonesia dan Malaysia, lo! Bayangin, kamu bisa mengeksplorasi keindahan alam yang masih alami dan menemukan keajaiban-keajaiban yang belum banyak orang ketahui. Ini adalah kesempatan emas untuk menjauh sejenak dari hiruk-pikuk kota dan memasuki dunia yang tenang, indah, dan penuh petualangan. Jadi, siapkan dirimu untuk petualangan tak terlupakan ini, SohIB! Yuk simak artikel ini sampai habis!

Di mana Lokasi Taman Nasional Betung Kerihun?

Surga di Perbatasan
Surga di Perbatasan | Sumber (rimbakita.com)

Bagi SohIB yang ingin mencoba datang ke Taman Nasional ini, kamu bisa datang ke Kabupaten Kapuas Hulu, di Kalimantan Barat. Dengan luas lebih dari 800.000 hektare, tidak heran jika Taman Nasional ini banyak dimanfaatkan sebagai tempat penelitian dan pengetahuan, lo.

Untuk bisa sampai ke tempat ini, SohIB perlu datang terlebih dahulu ke Pontianak. Setelah itu, lanjutkan perjalanan ke kota Putussiabau. Setelah sampai di kota Putussiabau, SohIB bisa melanjutkan perjalanan dengan menggunakan perahu selama 5 jam dengan menyusuri keindahan aliran Sungai Sibau, Sungai Kapuas, dan Sungai Mendalam. Meskipun terasa lama, tapi kamu tidak akan menyesal, deh! Dengan keragaman keindahan alam yang bisa kamu lihat sepanjang jalan, dijamin kamu tidak akan bosan, SohIB!

Pertemuan dengan Flora dan Fauna yang Menakjubkan

Jangan lupa bahwa Taman Nasional Betung Kerihun juga memiliki banyak sekali kekayaan flora dan fauna yang bisa kita lihat, seperti Harimau Dahan (Muntiacus muntjak), Kijang Emas (Mutiacus atherodes), dan Berang-berang (Lutra sumatrana) langka yang ternyata masih bisa kita temukan di sini. Keren banget, ya!  

Harimau Dahan
Harimau Dahan | Sumber (Dok. Gerava)

Selain binatang, keanekaragaman flora di Taman Nasional ini juga tidak kalah menarik, lo SohIB! Misalnya, kita bisa menemukan jenis tumbuhan seperti Neo uvaria, Shorea peltata, Castanopsis inermis, atau bahkan Amyxa pluricormisyang merupakan satu-satunya tanaman unik di dunia.

Berpetualang di 8 Ekosistem yang Ajaib

Taman nasional yang memiliki luas lebih dari 800.000 hektare ini, kita bisa menemukan 8 tipe ekosistem yang tersebar luas. Antara lain hutan dipterokarpa dataran rendah, hutan alluvial, hutan rawa, hutan sekunder tua, hutan dipterokarpa bukit, hutan berkapur, hutan sub-pegunungan, dan hutan pegunungan. Setiap ekosistem memiliki daya tarik uniknya sendiri, lo SohIB!

Contohnya adalah Hutan Dipterocarpaceae Dataran Rendah ata Low Land Dipterocarp Forest. Ekosistem ini dikenal sebagai hutan tropis yang paling luas di Asia Tenggara dan umumnya terdapat di dataran rendah. Selain itu, hutan ini didominasi oleh pohon-pohon kayu keras seperti meranti, keruing, dan merbau. Menarik banget, ya!

Surga bagi Pecinta Burung

Burung Enggang gading
Burung Enggang gading | Sumber (Dok KLHK/Liputan6.com)

Bagi SohIB yang senang melihat burung, maka Taman Nasional Betung Kerihun ini adalah tempat yang wajib banget dikunjungi! Dengan lebih dari 300 jenis burung yang hidup di sini, kamu akan terpesona oleh keindahan mereka, lo. Untuk melindungi populasi ini, pemerintah menetapkan terdapat 63 jenis burung yang harus dilindungi, antara lain adalah 24 burung endemik Borneo, 15 burung migran, dan maskot fauna dari Provinsi Kalimantan Barat yaitu burung Enggang gading (Buceros vigil). Menarik banget!

Sijukkot, Tanaman Langka Penuh Manfaat dari Toba

Itu dia penjelasan singkat dari Taman Nasional Betung Kerihun yang bisa SohIB coba datangi. Dengan lokasi yang berada di perbatasan antara 2 negara, menjadikan tempat ini sangat unik, ya. Dengan panorama alam yang indah dan keanekaragaman hayati yang melimpah, Betung Kerihun siap menghadirkan petualangan tak terlupakan bagi untuk kamu! Jadi, jangan ragu lagi, SohIB! Yuk segera jadwalkan kapan kamu ingin liburan ke Taman Nasional Betung Kerihun inI! Let's go on an adventure!