Apa Itu Sosialisasi? Ini 5 Cara Meningkatkannya Saat Bekerja Remote

Apa Itu Sosialisasi? Ini 5 Cara Meningkatkannya Saat Bekerja Remote

Meningkatkan Skill Sosialisasi saat Bekerja Remote |Sumber: Pexels (Anna Shvet)

#JadiKontributorJadiInspirator #SobatHebatIndonesiaBaik #BerbagiMenginspirasi

Hampir 4 tahun sejak COVID-19 pertama kali ditemukan di Indonesia. Pada saat itu, semua orang harus mengurangi interaksi secara langsung dan melakukan isolasi mandiri di rumah, mulai dari sekolah online, kuliah online, dan berkerja secara remote (bekerja dari jarak jauh).

Keadaan tersebut tentu mempengaruhi hubungan sesama masyarakat, murid, dan pekerja. Adanya peraturan untuk batasan dalam berinteraksi membuat orang-orang kesulitan bersosialisasi secara langsung, padahal skill bersosialisasi adalah keahlian yang sangat penting dalam kehidupan.

Sebagai mahluk sosial, manusia tentu tidak bisa hidup di dunia seorang diri. Kita membutuhkan orang lain untuk bertahan hidup. Nah, untuk itu, tentu saja kemampuan komunikasi tentang bagaimana cara berinteraksi dengan sesama manusia sangat dibutuhkan.

Namun, keadaan seperti sekolah daring dan kerja remote, membuat interaksi kita menjadi sangat terbatas. Untuk itu, kita perlu cara untuk tetap pandai berkomunikasi meskipun sedang bekerja jarak jauh, tidak tatap muka secara langsung.

Sebelum sampai ke cara meningkatkan kemampuan komunikasi walaupun saat kerja WFA atau sekolah dari rumah, SohIB perlu mengetahui terlebih dahulu, apa itu sosialisasi dan bagaimana pentingnya untuk meningkatkannya saat bekerja, terutama ketika remote. Berikut ini penjelasannya!

Apa Itu Sosialisasi?

Sosialisasi adalah hubungan antarmanusia yang secara terus-menerus akan terjadi mulai dari manusia lahir dan sepanjang masa hidup mereka. Sosialisasi berfungsi sebagai wadah untuk mengasah kemampuan manusia dalam berkomunikasi dan hidup sebagai mahluk sosial yang bermasyarakat.

Komunikasi adalah Skill Sosialisasi Penting dalam Hidup | Sumber: Pexels (Mikhail Nilov)

Sosialiasi akan mengajarkan nilai-nilai, budaya, lingkungan, pengetahuan, dan norma yang ada di masyarakat sehingga manusia akan hidup dalam keteraturan. Oleh karena itu, meskipun bekerja remote sekalipun, manusia akan tetap membutuhkan manusia lain untuk bertahan hidup.

5 Cara Meningkatkan Skill Sosialisasi Saat Kerja Remote

Untuk tetap melatih kemampuan bersosialisasi meskipun dalam keadaan bekerja jarak jauh, berikut ada beberapa tips yang bisa SohIB terapkan!

1. Berinteraksi Secara Daring

Bersosialisasi dengan Cara Berinteraksi Melalui Sosial Media | Sumber: Pexels (Andrea Piacquadio)

Cara meningkatkan kemampuan bersosialisasi saat bekerja daring yang pertama adalah berinteraksi secara online. Gunakan media sosial seperti LinkedIn, Instagram, WhatsApp, dan Facebook untuk membangun hubungan dan koneksi dengan orang baru. 

Loh, apa bedanya? 'Kan sama aja tidak ketemu langsung?

Eits, jangan salah! Berinteraksi secara daring akan melatih skill berkomunikasi dengan orang baru. Mulai dari cara membuka obrolan, memilih topik yang menarik untuk dibahas, hingga membangun kepercayaan diri ketika berbicara dengan orang lain.

Tentu saja, semua manfaat itu akan didapatkan ketika kita mampu memaksimalkan komunikasi kita secara daring. Selain hal itu, keuntungan berinteraksi secara daring adalah bisa dilakukan di mana pun dan kapan pun.

2. Bergabung dengan Komunitas/ Organisasi

Mengikuti Komunitas Untuk Melatih Skill Bersosialisasi | Sumber: Pexels (Matheus Bertelli)

Kita bisa memulai membangun hubungan dari lingkup terdekat, misalnya komunitas desa atau Karang Taruna tempat kita tinggal, dan komunitas yang sesuai dengan hobi. Bergabung dengan mereka akan sangat menguntungkan bagi kita. Sebab, akan menambah solidaritas dan sikap gotong royong yang baik di masyarakat.

Ibarat peribahasa “Sambil menyelam minum air”, berinteraksi dengan orang-orang dalam komunitas akan memberi kita pengetahuan tentang nilai, kepercayaan, serta norma yang ada di masyarakat tempat kita tinggal yang mungkin belum kita ketahui.

3. Menjalin Relasi dengan Teman Kerja

Berhubungan Baik dengan Rekan Kerja Merupakan Contoh Bersosialisasi | Sumber: Pexels (Ketut Subiyanto)

Kita bisa memulai menjalin relasi dengan rekan kerja dengan memperkenalkan diri dan melakukan obrolan ringan terkait perkerjaan. Ketika hubungan dengan teman kerja baik, hal itu akan mempermudahkan kita dalam segala sesuatunya. Contohnya, kita bisa berbagi ide, cerita seru, dan pemikiran terkait pekerjaan.

Mempunyai hubungan baik sesama rekan akan menghilangkan kesepian serta membantu ketika suatu saat kita diharuskan melakukan kerja secara offline. SohIB tidak akan merasa keteteran karena sudah terbiasa melakukan komunikasi.

4. Mengikuti Pertemuan Online

Webinar ataupun Seminar Juga Merupakan Salah Satu Cara Bersosialisasi | Sumber: Pexels (Luis Quintero)

Cara meningkatkan skill sosialisasi saat bekerja remote yang ke empat adalah mengikuti pertemuan online. Hal ini bisa dimulai dengan mengikuti webinar ataupun meeting yang diadakan oleh berbagai komunitas, organisasi, maupun perusahaan.

Mengikuti webinar akan melatih kemampuan berkomunikasi. Ketika kita aktif saat berdiskusi, hal tersebut membangun kepercayaan diri, meningkatkan keahlian dalam merangkai kata, dan menyampaikan gagasan atau opini.

5. Bermain Game Online

Bermain Game untuk Menghibur Diri Seraya Melatih Skill Sosialisasi | Sumber: Pexels (Samer Daboul)

Selain sebagai hiburan dan hobi, memainkan game online juga termasuk salah satu cara melatih sosialisasi terhadap sesama, lo! Dalam game online mobile, kita akan dipertemukan dengan berbagai jenis orang dari berbagai daerah yang berbeda baik, dari server dalam ataupun luar negeri. Demi kelancaran ketika bermain, tentunya perlu melakukan komunikasi efektif dalam sebuah tim sehingga kemenangan bisa diperoleh.

Hal tersebut memberi kita pengetahuan akan budaya, bahasa, dan cara menyikapi orang lain dengan bijak. Tips ini merupakan tips yang paling digemari oleh semua orang, mulai dari anak-anak, remaja, maupun dewasa. Apakah kamu senang memainkan gim?

So, itulah pengertian dari sosialisasi dan 5 cara meningkatkannya saat bekerja remote. Meskipun terdengar sulit dilakukan, keahlian yang satu adalah sebuah pelajaran penting yang ada selama kita hidup.

Oleh karena itu, tidak perlu sungkan karena merasa sulit berbaur dengan orang baru. Skill komunikasi akan terasah dengan sendirinya seiring seringnya kita melakukan interaksi dengan orang lain. Jadi, SohIB hanya perlu terus berusaha dan berusaha. Ingat, practice makes perfect! Semangat!